Monthly Archives: Mei 2011

Jepretan Pantai Popoh Tulungagung

Jepretan pantai popoh Tulungagung ini saya ambil dengan menggunakan kamera ponsel Nokia tipe 3500c. Dimana saat saya dengan teman-teman kuliah mencoba survei ke pantai ini untuk studi lingkungan.

Sebenarnya ini bukan lokasi asli yang biasanya banyak dikunjungi orang untuk wisata karena letaknya ada di sebelah kiri jauh dari lokasi wisata, namun masih ikut pantai popoh.

Hehehe…kalo ada yang suka dengan jepretan ini, silakan gunakan yang biasanya untuk background power point. Terimakasih…

PRAYERS GADGET

Prayers gadget adalah salah satu gadget yang terdapat pada windows 7. Akan tetapi, biasanya gadget ini baru bisa dimiliki dengan cara mendonwload terlebih dahulu di internet. Caranya sangatlah mudah, pertama-tama klik kanan pada dekstop laptop anda, pilih gadgets, kemudian cari tulisan “get more gadgets online”. Setelah itu cari atau pilih gadget yang bernama “prayers gadget”. Setelah anda pilih, simpan masternya dan kemudian anda instal. Setelah instal berhasil, “prayers gadget” akan tampil sendiri di dekstop anda. Di situ anda bisa pilih pengaturan dan anda bisa melihat semua yang ada pada gadget ini.

Prayers gadget ini dikhususkan kepada kaum muslimin. Sebab disamping ada jam dan kalendar masehi, gadget ini juga ada jadwal waktu sholat (shubuh, dzhuhur, ‘ashar, magrib dan isya’), adanya kompas yang menunjukkan arah kiblat yang pas sesuai di kota tempat tinggal anda, kalendar islam (hijriah) dan jadwal-jadwal hari raya islam (misal : tanggal Ramadhan, hari raya idul fitri, hari raya idul Adha, waktu haji dan lain sebagainya). Bahkan untuk jadwal waktu sholatnya saja sampai 5 hari ke depan dan apabila sudah waktunya sholat gadget ini dengan sendirinya akan azdan (tentunya apabila anda sedang menyalakan laptop dan menampilkan gadget ini di dekstop laptop anda).

Walaupun gadget ini sederhana, akan tetapi buat saya sangatlah bermanfaat karena melihat saya sering membuka laptop untuk mengerjakan tugas-tugas kuliah. Dengan adanya gadget ini, saya bisa terbantu karena saya bisa mengerjakan ibadah dengan tepat waktu apabila di saat membuka laptop.

Bagi teman-teman khususnya kaum muslimin yang mempunyai laptop dan ingin memperindah dekstop laptop anda, bisa pilih “prayers gadget” ini. Semoga bermanfaat dan menjadikan tampilan dekstop anda semakin bervariasi serta juga bisa meningkatkan iman & taqwa kepada Allah SWT. Amin ya Rabb…